Fasilitas

Fasilitas sarana dan prasarana di SMP Negeri 2 Kalasan dari tahun ke tahun selalu bertambah sesuai dengan kebutuhan yang terus berkembang. Komputer siswa yang berada di ruang Audio Visual ada 32, di ruang laboratorium komputer ada 64 buah, diruang Tata Usaha ada 4 buah, di ruang guru ada 4 buah, ditambah 8 buah laptop  yang diperoleh dari bantuan pihak terkait  dan wali murid yang selalu dirawat dengan  baik sehingga masih bisa digunakan untuk proses pembelajaran. LCD untuk menunjang proses pembelajaran disetiap ruang kelas sudah tersedia. Gedung-gedung yang didirikan sejak 23 Juni 1977 sampai sekarang temboknya masih baik dan terawat, meskipun pernah diguncang gempa 27 Mei 2006. Bagian rangka atap dari gedung-gedung tersebut sudah mengalami perbaikan.

Kegiatan belajar mengajar serta pengembangan diri di SMP Negeri 2 Kalasan di tunjang dengan berbagai fasilitas sekolah antara lain:

  1. Gedung untuk PBM siswa sebanyak 18 kelas. Selain ada ruang pelajaran agama untuk agama Kristen dan Katolik
  2. Ruang pelajaran Seni musik dan ketrampilan
  3. Tempat parkir sepeda siswa yang terpisah dengan tempat parkir kendaraan guru / Pengawai.
  4. Ruang terbuka hijau (green house,taman kelas,warung hidup,apotik hidup)
  5. Ruang UKS, untuk memberikan pertolongan pertama bagi siswa yang sakit ketika disekolah
  6. Laboratorium IPA yang terbagi menjadi Lab Fisika dan Lab Biologi
  7. Area akses Hotspot di lingkungan sekolah
  8. Ruang Kepala Sekolah dan Ruang Tamu Kepala Sekolah
  9. Kamar kecil antara siswa putra dan putri yang terpisah.
  10. Ruang penjaga malam dan dapur sekolah.
  11. Lapangan sepak bola, bulu tangkis
  12. Ruang Perpustakaan
  13. Tempat Ibadah mushola dan masjid (Masjid sedang dalam proses membangun)
  14. Lapangan volley/basket
  15. Laboratorium Komputer
  16. Ruang Tata usaha
  17. Ruang BP/BK
  18. Ruang Guru
  19. Kantin
  20. Aula